Wednesday, February 16, 2011

Katakan Saja

Baru Seminggu Aku Mengenalmu

Namun Sekarang Kurasakan jatuh hati padamu

Ingin Kunyatakan Ingin Kunyatakan Cinta Padamu

Kuharap Engkau Jawab dengan Hatimu


Brid: Terserah Apa jawaban kamu itu

Jangan Kau buat aku bingung isi hatimu


Reff:

Sudah katakan sudah, Kau mau apa nggak

Jangan Kau buat aku, Penasaran padamu


Jika Kau memang mau, berikan pelukan tubuhmu

Sebagai rasa tanda, hangatnya cinta kita


Jika memang nggak mau, berikan ciuman manismu

Sebagai rasa tanda, manisnya jawabanmu



Baru sebulan Kita baru berpacaran

Namun hatiku ingin slalu bersamamu

Ingin kulamar Ingin Aku melamarmu

Maukah engkau menjadi pendamping hidupku


Brid, Reff



Muis Arghiansyah (2009)

Monday, February 14, 2011

Ultah Muis Arghiansyah

Selamat ulang tahun Muis Arghiansyah GP yang ke 24. semoga panjang umur sehat selalu. Pada ulang tahun kali ini ndak ada yang spesial. Malah ada insiden kecil. Ya semoga Tuhan meluruskan semuanya. Ada 10 harapan moga-moga dalam setahun bisa terpenuhi semua, kalau bisa sebulan ya Alhamdulillah....


10 harapan Muis Arghiansyah ultah ke 24:


  1. Lulus tahun ini,
  2. Dapet karir yang mapan,
  3. Mempunyai penghasilan teratur dan meningkat,
  4. Dapet jodoh,
  5. Si Caca sembuh total ndak pernah diinfus lagi gak pernah masuk RS lagi. Amiiiin,
  6. Si Hanif selalu dalam perlindunganNya,
  7. Kerajaan Muis semakin kokoh gak akan pernah rusak,
  8. Tuhan mengampuni segala dosa Diri Sendiri, Orang Tua, Kakak, Adik dan saudara-saudaranya,
  9. Diberi kekebalan kesabaran dalam menjalani hidup
  10. Diberikan umur lebih panjang biar bisa tobat

Oiya, lupa ada satu lagi... sebetulnya kepengen dikasih kado hape. Hehehe... hapeku mule error, pentungan penunjuk arahnya mule lecek gara-gara sering dipake. Moga-moga bisa beli sendiri. Amiennn..


Buat teman-teman, doakan aku yah... moga-moga yang mendoakan aku mendapat kebaikan yang sama. Semoga adanya aku timbullah kedamaian, Amiiiin... Hehehe .. i love you all....

Friday, February 11, 2011

10 Favorit Muis

10 Entertainer Favorit Muis Arghiansyah


Ini 10 entertainer favoritnya mas Muis Arghiansyah. 5 cowok dan 5 cewek yang paling disuka. Tapi jangan dipikir yang negative…


5 Entertainer Cewek Favorit

  1. Taylor Swift
  2. Avril Lavigne
  3. Aimee Addison
  4. Jewel
  5. Sarah Anne Callies (Sarah – Prison Break)


Ngomong-ngomong hamper semuanya berambut pirang tubuh langsing. Mungkin ku emang suka cewek yang spesiesnya kayak begitu..

Kalau di bawah ini 5 orang cowok yang kujadiin favorit. Bukannya ku suka/cinta tapi Cuma favorit aja (ku kan cowok tulen).



5 Entertainer Cowok Favorit

  1. Ashton Kutcher
  2. Leonardo di Caprio
  3. Bechkam
  4. Wentworth Miller (Scofield – Prison Break)
  5. Scott Moffats



10 Lagu Favorit Muis Arghiansyah

Ada 10 lagu favorit Muis Arghiansyah yang semuanya berasal dari berbagai generasi maupun negara. Antara lain:


1. Jewel – Foolish Game

2. Taylor Swift – Love Story

3. OST Music and Lyrics – Way Back Into Love

4. Betharia Sonata – Hati yang Luka

5. Iwan Fals – Kemesraan

6. Lupa – When I Need You

7. Avril – Alice in Wonderland

8. The Moffatts – All Songs

9. Yuni Shara – Surat

10. MLTR – That’s Why

1o Kebiasaan Muis Arghiansyah

Berikut adalah kebiasaan-kebiasaannya Muis Arghiansyah tiap harinya. Kalau ada yang kurang berkenan, mau diapakan lagi. Ku emang begini orangnya.


Kebiasaan Baik:


  1. Kalau ada janji selalu tepat waktu. Komitmen terhadap pekerjaan meski upahnya minim.
  2. Mendengarkan nasihat orang-orang yang sudah tua meski bukan saudaranya
  3. Mandi sore pertama kali
  4. Membuat schedule untuk kegiatan sehari-hari ataupun kegiatan penting dan mempunyai rencana B ketika rencana A gagal.
  5. Menghadapi orang dengan sabar
  6. Membaca Ayat Kursi maupun Al-Fatihah saat berkendara hingga sampai tujuan
  7. Sholat tepat waktu.
  8. Tidak pernah putus asa, semangat 110%.
  9. Intropeksi diri terhadap masalah, bukannya menyalahkan orang lain
  10. Patuh terhadap orang tua, peraturan lalu lintas.

Ndak hanya yang baik-baik tok Muis juga punya kebiasaan jelek yang ndak boleh ditiru sama siapapun. Kalau ada persamaan itu hanya sebuah kebetulan saja.


Kebiasaan Jelek:


  1. Mendoakan yang jelek-jelek terhadap orang yang berbuat salah
  2. Memendam rasa cinta, benci, suka, sedih, salah, benar. Makanya selalu terlihat cool, innocent.
  3. Kalau udah bener-bener marah pengen mukul, nendang, mbunuh orang.
  4. Suka mukul-mukul sendiri kalau karyanya ada yang gagal.
  5. Pendendam terhadap orang-orang yang paling dibenci.
  6. Kalau udah males ya muales 10kuadrat. Disuruh-suruh tetep aja males.
  7. Suka gerak reflek ngumpat/ misuh (ja***, do***, go****) kalau ketemu orang ugal-ugalan di jalan.
  8. Tidak mempunyai kepribadian yang tetap. Kebanyakan orang salah menilai.
  9. Boros suka jajan (kalau udah dapat rejeki). Beli yang mahal-mahal (yang enak, kualitas jos, orijinal). Maklum menikmati jerih payah sendiri.
  10. Marah-marah sendiri kalau maen game kalah. Hehehehe…

Thursday, February 10, 2011

Hitam Di Atas Putih

Telah lama kita bersama
Namun yang kudapat hanyalah penyesalan
telah kuberikan semua yang kau pinta
namun yang kudapat hanyalah kesia-siaan

bagai malam tanpa bintang
menghiasi malam yang kelam
tak ada satu cahyapun menerpaku
memecah segala kesuraman

kini telah kuputuskan semua
meski masih tersimpan sebutir rasa

bukan ku tak cinta
bukan ku tak setia
bukan ku tak pernah jujur padamu
kuhanya mencari yang terbaik bagi diri kita berdua

bakarlah semua ikrar yang tlah terucap
yang pernah kita muntahkan bersama
di atas lembaran yang putih dan tulus kini telah menjadi kelam

kini kisah kita berdua
hanya menjadi dongeng khayalan
yang takkan pernah terulang diantara kita berdua
kini telah kutemukan tempat persinggahan
meninggalkanmu .... melupakanmu ....

2003

Wednesday, February 9, 2011

Etika Profesi Programmer

KELOMPOK BIDANG PROGRAMMER

Profesi seorang programmer dapat dikelompokkan menjadi beberapa bidang sebagai berikut :


1. Programmer

Programmer adalah individu yang bertugas dalam hal rincian implementasi, pengemasan, dan modifikasi algoritma serta struktur data, dituliskan dalam sebuah bahasa pemrograman tertentu.

Deskripsi Pekerjaan :

  1. Menulis program (coding) dengan menggunakan pemograman tertentu (VB, VB.NET, Java )
  2. Memahami konsep basis data
  3. Mampu mengoperasikan aplikasi basis data
  4. Melakukan pengujian terhadap aplikasi program
  5. Melakukan analisis terhadap aplikasi program
  6. Melakukan riset , desain, dokumentasi dan modifikasi aplikasi software
  7. Melakukan analisis dan memperbaiki kerusakan (error ) pada software dengan tepat dan cara yang akurat
  8. Menyediakan status laporan aplikasi yang diperlukan

2. Database Programmer

Programmer yang menguasai perancangan dan pemrograman database menggunakan Aplikasi Ms. Access dan Ms. Sql Server ATAU PL/SQL dan Oracle Form Developer 10g


3. Web Programmer

Programmer web yang menguasai pengembangan aplikasi web berbasis HTML dan ASP.Net ATAU aplikasi web berbasis HTML dan J2EE serta Struts Framework ATAU aplikasi web berbasis MySQL dan PHP.


4. Multimedia Programmer

Programmer multimedia yang menguasai penggunaan teknologi dan pengembangan aplikasi berbasis multimedia.


5. Embedded Programmer

Programmer yang menguasai arsitektur sistem mikroprosesor, interfacing dan pemrograman embedded.


KODE ETIK PROGRAMMER

Pemrograman komputer membutuhkan sebuah kode etik,dan kebanyakan dari kode-kode etik ini disadur berdasarkan kode etik yang kini digunakan oleh perkumpulan programmer internasional.


  1. Seorang programmer tidak boleh membuat atau mendistribusikan Malware
  2. Seorang programmer tidak boleh menulis kode yang sulit diikuti dengan sengaja
  3. Seorang programmer tidak boleh menulis dokumentasi yang dengan sengaja untuk membingungkan atau tidak akurat
  4. Seorang programmer tidak boleh menggunakan ulang kode dengan hak cipta kecuali telah membeli atau telah meminta izin
  5. Tidak boleh mencari keuntungan tambahan dari proyek yang didanai oleh pihak kedua tanpa izin
  6. Tidak boleh mencuri software khususnya development tools
  7. Tidak boleh menerima dana tambahan dari berbagai pihak eksternal dalam suatu proyek secara bersamaan kecuali mendapatkan izin.
  8. Tidak boleh menulis kode yang dengan sengaja menjatuhkan kode programmer lain untuk mengambil keuntungan dalam menaikkan status
  9. Tidak boleh membeberkan data-data penting karyawan dalam perusahaan
  10. Tidak boleh memberitahu masalah keuangan pada pekerja dalam pengembangan suatu proyek
  11. Tidak pernah mengambil keuntungan dari pekerjaan orang lain
  12. Tidak boleh mempermalukan profesinya
  13. Tidak boleh secara asal-asalan menyangkal adanya bug dalam aplikasi
  14. Tidak boleh mengenalkan bug yang ada di dalam software yang nantinya programmer akan mendapatkan keuntungan dalam membetulkan bug.
  15. Terus mengikuti pada perkembangan ilmu komputer.


Pada umumnya, programmer harus mematuhi “Golden Rule”: Memperlakukan orang lain sebagaimana kamu ingin diperlakukan. Jika semua programmer mematuhi peraturan ini, maka tidak akan ada masalah dalam komunitas.


SIKAP PROGRAMMER TERHADAP KLIEN

  1. Mempunyai sikap & kepribadian baik, komunikatif, mudah beradaptasi dengan lingkungan kerja, cekatan & fleksibel
  2. Mampu bekerja berorientasi jadwal, mengatur pekerjaan multiple project dan bekerja sama dalam team.
  3. Menyukai dan mengerti dasar-dasar pemrograman
  4. Membuat kontrak kerja dengan klien

didapat dari semua sumber media online, thanks...

Muis Arghiansyach Gumawang Putro

Muis Arghiansyach Gumawang Putro, lahir di Bangkalan, Madura pada 13 Februari 1987. Muis berasal dari nama ayahnya Muis Iksan yang bekerja sebagai guru, sedangkan nama terakhir Putro berasal dari nama kakeknya. Kakaknya Muis Andhika PP sebagai aparat penegak hukum di Malang. Sejak kecil memiliki gangguan terhadap hubungan sosial. Namun yang dapat membuat bertahan hidup rasa pantang keputusasahannya.


Pada tahun 1997 pindah ke kota Malang untuk mencari kehidupan yang lebih baik. Pada akhirnya lulus dari Politeknik Negeri Malang pada tahun 2008, mengambil gelar Amd Manajemen Informatika. Pernah mengalami ketergantungan obat kulit karena adanya gangguan kulit yang menahun. Antara tahun 2005 hingga 2010 hingga akhirnya beralih ke pengobatan tusuk jarum.


Karirnya hingga kini masih dipertanyakan. Pada tahun 2008 pernah bekerja sebagai programmer web dan animator flash di sebuah perusahaan kontraktor. Hanya bertahan 6 bulan akhirnya memilih untuk hengkang dari pekerjaanya. Pada pertengahan tahun 2009 kembali mencoba berkarir di sebuah software house sebagai programmer web, namun akhirnya hengkang juga pada bulan kelima. Sebelumnya dapat melahirkan suatu aplikasi rumahapel.com yang menyediakan informasi rumah yang dijual.


Kini, tak hanya melanjutkan studinya untuk meraih gelar S1, tapi juga berusaha untuk membiayai kuliahnya sendiri. Tercatat sebagai angkatan 2008 sebagai mahasiswa di Universitas Gajayana. Dan telah bekerja sama dengan perusahaan konsultan IT yang menaungi infongalam.com sebagai pekerja lepas sejak tahun 2010. Dari sanalah keahlian dan pengalaman sebagai web programmer benar-benar diuji. Tercatat sudah 5 pekerjaan yang sudah dikerjakan dalam waktu antara 2010 hingga 2011. Pada tahun 2010 mengerjakan web Registrasi TK Plus Al-Kautsar, Registrasi Reuni SMPN 3 Malang, Sistem Informasi POGI cabang Malang, Sistem Informasi Hiferi Malang. Dan pada awal tahun 2011 mengerjakan Sistem Informasi TK Al-Kautsar.


Pencarian karir tak hanya dilakukan sejak tahun 2008. Tapi sejak tahun 2003 yang tergabung dalam grup musik atom bergenre pop-rock bersama 4 sahabatnya. Beberapa karya lagu telah dibuat namun hingga kini masih berjuang untuk menghinggapi dapur rekaman. Hitam di Atas Putih (2004) lagu pertama yang dibuat dan menjadi lagu kebangsaan hingga kini. Kacian dech Lu (2004) bergenre pop rock, Katakan Saja (2008), Hitam (2008), Sabarlah (2010). Lagu Hitam merupakan revisi total terhadap lagu yang pernah dibuat pada tahun 2003 yang bertajuk Final Fantasy. Beberapa lagu lainnya yang diciptakan temannya ialah Akuilah (2008), Fighting (2008), Nasib (2009).

Tuesday, February 8, 2011

My Programme V:

Program untuk perkumpulan dokter ginekologi merupakan salah satu system informasi yang dibuat berbasis web. Menggunakan bahasa klasik PHP dan menggunakan database yang lumrah digunakan yaitu MYSQL. system dibuat dengan bantuan CMS Joomla untuk halaman utama yang diintegrasikan dengan system yang dibuat oleh PHP murni pada halaman anggota dan administrator. Dengan begitu diperlukan pembuatan komponen-komponen serta module joomla untuk mendukung integrasi data pada system.

System dibuat untuk membantu pengolahan data pada suatu organisasi yang diikuti oleh seluruh dokter Obstetri Ginekologi di Malang. Data-data tersebut adalah yang menentukan nilai SKP setiap masing-masing anggota. Setiap anggota memasukkan data kegiatan-kegiatan yang telah tersedia, jika sudah masuk system akan otomatis memberikan nilai terhadap kegiatan setiap anggotanya. Nilai-nilai dari setiap kegiatan akan direkap menjadi satu tiap tahunnya menjadi SKP tahunan.

System informasi itu sendiri dibuat menjadi tiga bagian, yaitu: halaman utama, halaman anggota, serta halaman administrator. Halaman utama: home, artikel, agenda, galeri, serta login p2kb.

Pada menu artikel di halaman utama yang muncul adalah artikel eksternal yang dapat dibaca bebas oleh umum dan yang memasukkan administrator maupun anggota. Tetapi telah disaring terlebih dahulu oleh administrator mana yang layak atau tidak. Sedangkan pada menu home akan muncul artikel sambutan yang dimasukkan dari halaman administrator.

Pada halaman anggota terdapat menu-menu: home, account(data diri, foto), artikel (internal, eksternal), data kegiatan internal(kinerja non klinik, konsultasi poliklinik, tindakan obstetric, tindakan ginekologi), kegiatan eksternal(pengabdian masyarakat), kegiatan pembelajaran (publikasi ilmiah), pengembangan ilmu pendidikan, rekapitulasi SKP, logout.

Pada menu artikel internal merupakan artikel khusus anggota, yang memasukkan ialah administrator maupun anggota tapi disaring terlebih dahulu.

Pada halaman administrator terdapat menu-menu: home, account, pengumuman, agenda, gallery, current date, artikel (sambutan, internal, eksternal), keanggotaan, penilaian kegiatan internal, penilaian kegiatan eksternal, penilaian pengabdian masyarakat, penilaian pembelajaran mandiri, penilaian pengembangan ilmu, rekapitulasi SKP, logout.

Current date merupakan pengaturan waktu. Administrator memberikan batas tahun kepada anggota untuk memasukkan kegiatannya. Jika sudah melewati batas tahun, pada halaman administrator akan muncul pesan untuk segera memback-up data-data anggota.

My Programme III

Program aplikasi registrasi siswa baru secara online untuk salah satu sekolah TK di Malang. Pertama kali yang dilakukan ialah memasukkan data melalui form registrasi. Setelah itu, data tersebut diterima oleh administrator. Sistem akan mengirim secara otomatis via email untuk memberitahukan bahwa registrasi berhasil.

Email tersebut menjadi tanda bukti untuk registrasi ulang. Email tersebut dicetak dan ditunjukkan beserta tanda transfer biaya pendaftaran pada panitia penerimaan siswa baru. Program dibuat menggunakan CMS Joomla dengan penambahan komponen-komponen khusus yang dibuat sendiri. Program tersebut sudah berjalan saat penerimaan siswa baru pada tahun 2010.

My Programme IV

Aplikasi registrasi alumni untuk suatu sekolah digunakan untuk pendaftaran reuni. Setelah mendaftar, sang anggota dapat memasukkan pendapat-pendapat tentang diadakannya reuni.

Misalnya, dimana, kapan, biaya, akomodasi, dll. Setelah itu di voting mana yang terbanyak dan yang menjadi kesepakatan. Maka itu yang akan dijadikan tempat, waktu, biaya dll reuni diadakan.

Voting dilakukan dengan memilih pendapat anggota lain bukan pendapatnya sendiri, maka sistem akan memblok pendapatnya sendiri sehingga tidak bisa memilihnya. Aplikasi ini juga menggunakan web based dengan php murni. Aplikasi ini telah online sejak pertengahan tahun 2010

My Programme II

Rumahapel.com merupakan system informasi yang menampilkan database rumah-rumah yang dijual di kota Malang Raya. Konsep yang ditawarkan ialah seseorang membeli deposit terlebih dahulu untuk dapat melihat secara selengkap-lengkapnya data 1 rumah.

System dibuat dengan menggunakan CMS Joomla dengan penambahan module-module serta komponen sendiri untuk melengkapi fungsi dari system rumah apel itu sendiri. Rumahapel.com diproduksi oleh cv. Radian multi prima yang bergerak pada bidang software akutansi. Untuk melihat secara detail klik armadillo-accounting.com. rumahapel.com telah hadir sejak awal-awal tahun 2009 yang lalu.

My Programme I

Pernah membuat web profile suatu instansi swasta yang bergerak di bidang kontraktor. Pada web tersebut menampilkan profil perusahaan yang dibangun dengan bantuan CMS Joomla. Web tersebut terdapat 2 bagian, yaitu halaman utama dan halaman administrator.

Pada halaman utama terdapat menu: utama (home, news, profil, visi misi), divisi (O-monitoring, peng. Limbah, peng. Umum, pertanian, IT, konstruksi), buku tamu. Web ini sudah online sejak November 2008. dan ditujukan kepada klien-klien yang ingin mengenal instansi tersebut secara detail. Beberapa proyek besar telah dikerjakan olehnya.

PhpMyAdmin

Menurut wikipedia (http://id.wikipedia.org/wiki/PhpMyAdmin) PhpMyAdmin adalah perangkat lunak bebas yang ditulis dalam bahasa pemrograman PHP yang digunakan untuk menangani administrasi MySQL melalui World Wide Web. phpMyAdmin mendukung berbagai operasi MySQL, diantaranya (mengelola basis data, tabeltabel, bidang (fields), relasi (relations), indeks, pengguna (users), perijinan (permissions), dan lain-lain).

Pada dasarnya, mengelola basis data dengan MySQL harus dilakukan dengan cara mengetikkan baris-baris perintah yang sesuai (command line) untuk setiap maksud tertentu. Jika seseorang ingin membuat basis data (database), ketikkan baris perintah yang sesuai untuk membuat basis data. Jika seseorang menghapus tabel, ketikkan baris perintah yang sesuai untuk menghapus tabel. Hal tersebut tentu saja sangat menyulitkan karena seseorang harus hafal dan mengetikkan perintahnya satu per satu.

Saat ini banyak sekali perangkat lunak yang dapat dimanfaatkan untuk mengelola basis data dalam MySQL, salah satunya adalah phpMyAdmin. Dengan phpMyAdmin, seseorang dapat membuat database, membuat tabel, mengisi data, dan lain-lain dengan mudah, tanpa harus menghafal baris perintahnya.

phpMyAdmin merupakan bagian untuk mengelola basis data MySQL yang ada di komputer. Untuk membukanya, buka browser lalu ketikkan alamat http://localhost/phpmyadmin, maka akan muncul halaman phpMyAdmin. Di situ nantinya seseorang bisa membuat (create) basis data baru, dan mengelolanya.

Pengembangan phpMyAdmin dimulai pada tahun 1998 oleh Tobias Ratschiller seorang konsultan IT. Ratschiller mengerjakan sebuah program bernama MySQL-Webadmin dengan bebas, yang merupakan produk dari Petrus Kuppelwieser, yang telah berhenti mengembangkannnya pada saat itu. Ratschiller menulis kode baru untuk phpmyadmin, dan ditingkatkan pada konsep dari proyek Kuppelwiesser. Ratschiller meninggalkan proyek phpMyAdmin pada tahun 2001. Sekarang, Sebuah tim dari delapan pengembang yang dipimpin oleh Oliver Muller meneruskan pengembangan phpMyAdmin di SourceForge.net (http://sourceforge.net).

Beberapa pengembang diantaranya ialah:
1. Marc Delisle
2. Michal Čihař
3. Sebastian Mendel
4. Herman van Rink

MySQL

Menurut sumber wikipedia (http://id.wikipedia.org/wiki/MySQL) MySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data SQL (bahasa Inggris: database management system) atau DBMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License (GPL), tetapi juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL.

Perangkat lunak dikembangkan oleh komunitas umum, dan hak cipta untuk kode sumber dimiliki oleh penulisnya masing-masing, MySQL dimiliki dan disponsori oleh sebuah perusahaan komersial Swedia MySQL AB, dimana memegang hak cipta hampir atas semua kode sumbernya. Kedua orang Swedia dan satu orang Finlandia yang mendirikan MySQL AB adalah: David Axmark, Allan Larsson, dan Michael "Monty" Widenius.

MySQL adalah sebuah implementasi dari sistem manajemen basisdata relasional (RDBMS) yang didistribusikan secara gratis dibawah lisensi GPL (General Public License). Setiap pengguna dapat secara bebas menggunakan MySQL, namun dengan batasan perangkat lunak tersebut tidak boleh dijadikan produk turunan yang bersifat komersial. MySQL sebenarnya merupakan turunan salah satu konsep utama dalam basisdata yang telah ada sebelumnya; SQL (Structured Query Language). SQL adalah sebuah konsep pengoperasian basisdata, terutama untuk pemilihan atau seleksi dan pemasukan data, yang memungkinkan pengoperasian data dikerjakan dengan mudah secara otomatis.

Kehandalan suatu sistem basisdata (DBMS) dapat diketahui dari cara kerja pengoptimasi-nya dalam melakukan proses perintah-perintah SQL yang dibuat oleh pengguna maupun program-program aplikasi yang memanfaatkannya. Sebagai peladen basis data, MySQL mendukung operasi basisdata transaksional maupun operasi basisdata non-transaksional. Pada modus operasi non-transaksional, MySQL dapat dikatakan unggul dalam hal unjuk kerja dibandingkan perangkat lunak peladen basisdata kompetitor lainnya. Namun demikian pada modus non-transaksional tidak ada jaminan atas reliabilitas terhadap data yang tersimpan, karenanya modus non-transaksional hanya cocok untuk jenis aplikasi yang tidak membutuhkan reliabilitas data seperti aplikasi blogging berbasis web (wordpress), CMS, dan sejenisnya. Untuk kebutuhan sistem yang ditujukan untuk bisnis sangat disarankan untuk menggunakan modus basisdata transaksional, hanya saja sebagai konsekuensinya unjuk kerja MySQL pada modus transaksional tidak secepat unjuk kerja pada modus non-transaksional.

MySQL memiliki beberapa keistimewaan, antara lain :
1. Portabilitas. MySQL dapat berjalan stabil pada berbagai sistem operasi seperti Windows, Linux, FreeBSD, Mac Os X Server, Solaris, Amiga, dan masih banyak lagi.
2. Perangkat lunak sumber terbuka. MySQL didistribusikan sebagai perangkat lunak sumber terbuka, dibawah lisensi GPL sehingga dapat digunakan secara gratis.
3. Multi-user. MySQL dapat digunakan oleh beberapa pengguna dalam waktu yang bersamaan tanpa mengalami masalah atau konflik.
4. 'Performance tuning', MySQL memiliki kecepatan yang menakjubkan dalam menangani query sederhana, dengan kata lain dapat memproses lebih banyak SQL per satuan waktu.
5. Ragam tipe data. MySQL memiliki ragam tipe data yang sangat kaya, seperti signed / unsigned integer, float, double, char, text, date, timestamp, dan lain-lain.
6. Perintah dan Fungsi. MySQL memiliki operator dan fungsi secara penuh yang mendukung perintah Select dan Where dalam perintah (query).
7. Keamanan. MySQL memiliki beberapa lapisan keamanan seperti level subnetmask, nama host, dan izin akses user dengan sistem perizinan yang mendetail serta sandi terenkripsi.
8. Skalabilitas dan Pembatasan. MySQL mampu menangani basis data dalam skala besar, dengan jumlah rekaman (records) lebih dari 50 juta dan 60 ribu tabel serta 5 milyar baris. Selain itu batas indeks yang dapat ditampung mencapai 32 indeks pada tiap tabelnya.
9. Konektivitas. MySQL dapat melakukan koneksi dengan klien menggunakan protokol TCP/IP, Unix soket (UNIX), atau Named Pipes (NT).
10. Lokalisasi. MySQL dapat mendeteksi pesan kesalahan pada klien dengan menggunakan lebih dari dua puluh bahasa. Meski pun demikian, bahasa Indonesia belum termasuk di dalamnya.
11. Antar Muka. MySQL memiliki antar muka (interface) terhadap berbagai aplikasi dan bahasa pemrograman dengan menggunakan fungsi API (Application Programming Interface).
12. Klien dan Peralatan. MySQL dilengkapi dengan berbagai peralatan (tool)yang dapat digunakan untuk administrasi basis data, dan pada setiap peralatan yang ada disertakan petunjuk online.
13. Struktur tabel. MySQL memiliki struktur tabel yang lebih fleksibel dalam menangani ALTER TABLE, dibandingkan basis data lainnya semacam PostgreSQL ataupun Oracle.

Database

Pada buku karangan Didik Dwi Prasetyo yang berjudul “Pemrograman Berbasis Web Menggunakan PHP 5” database atau basis data merupakan kumpulan informasi yang disimpan di dalam komputer secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut. Perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola dan memanggil kueri (query) basis data disebut sistem manajemen basis data (database management system/DBMS). Sistem basis data dipelajari dalam ilmu informasi.

Sebuah sistem manajemen basis data relasional atau dalam bahasa Inggrisnya dikenal sebagai Relational Database Management System (RDBMS) adalah sebuah program komputer (atau secara lebih tipikal adalah seperangkat program komputer) yang didesain untuk mengatur/ memanajemen sebuah basisdata sebagai sekumpulan data yang disimpan secara terstruktur, dan melakukan operasi-operasi atas data terhadap permintaan penggunanya.

Contoh penggunaan DBMS ada banyak sekali dan dalam berbagai bidang kerja, misalnya akuntansi, manajemen sumber daya manusia, dan lain sebagainya. Meskipun pada awalnya DBMS hanya dimiliki oleh perusahaan-perusahaan berskala besar yang memiliki perangkat komputer yang sesuai dengan spesifikasi standar yang dibutuhkan (pada saat itu standar yang diminta dapat dikatakan sangat tinggi) untuk mendukung jumlah data yang besar, saat ini implementasinya sudah sangat banyak dan adaptatif dengan kebutuhan spesifikasi data yang rasional sehinggal dapat dimiliki dan diimplementasikan oleh segala kalangan sebagai bagian dari investasi perusahaan.
Salah satu contoh database ialah Mysql. Merupakan suatu database server buatan T.c.X Data Konsultan AB, Swedia. Database Mysql banyak digunakan pada Internet karena kehandalannya. Mysql tidak membutuhkan ruang harddisk yang besar untuk aplikasinya, dan mudah digunakan pada database server, sangat ideal untuk aplikasi yang kecil dan menengah.

Terdapat beberapa keistimewaan Mysql, antara lain language support, database mysqld dapat menampilkan pesan error dalam berbagai bahasa. Mysql menggunakan ISO-8859-1 karakter tertentu untuk data dan pengurutan. Karakter tertentu untuk data dan pengurutan dapat dipilih ketika kompilasi source; Bahasa pemrograman API untuk mengkases database. Aplikasi database Mysql dapat ditulis dengan bahasa tertentu seperti C, Perl, PHP, dll; Large Table. Mysql menyimpan masing-masing tabel dala database seperti file, terpisah dalam direktori database. Ukuran maksimum tabel berkisar antara 4 GB dan sistem operasi mendekati ukuran file maksimum; Kecepatan, kekuatan serta kemudahan digunakan. Mysql lebih cepat tiga atau empat kali dari database komersial yang lain. Mysql sangat mudah untuk dikendalikan dan tidak membutuhkan database administrator terlatih untuk meng-install Mysql; Cost advantage. Mysql adalah database relasional yang open source didistribusikan secara gratis untuk Unix/ Linux dan OS/ 2 dan untuk platform Microsoft.

Normalisasi Database

I. Normalisasi
- Normalisasi adalah proses pembentukan struktur basis data sehingga sebagian besar ambiguity bisa dihilangkan.
- Tahap Normalisasi dimulai dari tahap paling ringan (1NF) hingga paling ketat (5NF)
- Biasanya hanya sampai pada tingkat 3NF atau BCNF karena sudah cukup memadai untuk menghasilkan tabel-tabel yang berkualitas baik.
- Sebuah tabel dikatakan baik (efisien) atau normal jika memenuhi 3 kriteria sbb:
1. Jika ada dekomposisi (penguraian) tabel, maka dekomposisinya harus dijamin aman (Lossless-Join Decomposition). Artinya, setelah tabel tersebut diuraikan / didekomposisi menjadi tabel-tabel baru, tabel-tabel baru tersebut bisa menghasilkan tabel semula dengan sama persis.
2. Terpeliharanya ketergantungan fungsional pada saat perubahan data (Dependency Preservation).
3. Tidak melanggar Boyce-Code Normal Form (BCNF) (-akan dijelaskan kemudian-)

- Jika kriteria BCNF tidak dapat terpenuhi, maka paling tidak tabel tersebut tidak melanggar Bentuk Normal tahap ketiga (3rd Normal Form / 3NF).

II. Tabel Universal
Tabel Universal (Universal / Star Table) --> sebuah tabel yang merangkum semua kelompok data yang saling berhubungan, bukan merupakan tabel yang baik.

III. Bentuk-bentuk Normal
1. Bentuk Normal Tahap Pertama (1st Normal Form / 1NF)
- Bentuk normal 1NF terpenuhi jika sebuah tabel tidak memiliki atribut bernilai banyak (multivalued attribute), atribut composite atau kombinasinya dalam domain data yang sama.
- Setiap atribut dalam tabel tersebut harus bernilai atomic (tidak dapat dibagi-bagi lagi)

2. Bentuk Normal Tahap Kedua (2nd Normal Form / 2NF)
- Bentuk normal 2NF terpenuhi dalam sebuah tabel jika telah memenuhi bentuk 1NF, dan semua atribut selain primary key, secara utuh memiliki Functional Dependency pada primary key
- Sebuah tabel tidak memenuhi 2NF, jika ada atribut yang ketergantungannya (Functional Dependency) hanya bersifat parsial saja (hanya tergantung pada sebagian dari primary key)
- Jika terdapat atribut yang tidak memiliki ketergantungan terhadap primary key, maka atribut tersebut harus dipindah atau dihilangkan

3. Bentuk Normal Tahap (3rd Normal Form / 3NF)
Bentuk normal 3NF terpenuhi jika telah memenuhi bentuk 2NF, dan jika tidak ada atribut non primary key yang memiliki ketergantungan terhadap atribut non primary key yang lainnya.

4. Boyce-Code Normal Form (BCNF)
- Bentuk BCNF terpenuhi dalam sebuah tabel, jika untuk setiap functional dependency terhadap setiap atribut atau gabungan atribut dalam bentuk: X ? Y maka X adalah super key
- tabel tersebut harus di-dekomposisi berdasarkan functional dependency yang ada, sehingga X menjadi super key dari tabel-tabel hasil dekomposisi
- Setiap tabel dalam BCNF merupakan 3NF. Akan tetapi setiap 3NF belum tentu termasuk BCNF . Perbedaannya, untuk functional dependency X --> A, BCNF tidak membolehkan A sebagai bagian dari primary key.

5. Bentuk Normal Tahap (4th Normal Form / 4NF)
- Bentuk normal 4NF terpenuhi dalam sebuah tabel jika telah memenuhi bentuk BCNF, dan tabel tersebut tidak boleh memiliki lebih dari sebuah multivalued atribute
- Untuk setiap multivalued dependencies (MVD) juga harus merupakan functional dependencies

6. Bentuk Normal Tahap (5th Normal Form / 5NF)
- Bentuk normal 5NF terpenuhi jika tidak dapat memiliki sebuah lossless decomposition menjadi tabel-tabel yg lebih kecil.
- Jika 4 bentuk normal sebelumnya dibentuk berdasarkan functional dependency, 5NF dibentuk berdasarkan konsep join dependence. Yakni apabila sebuah tabel telah di-dekomposisi menjadi tabel-tabel lebih kecil, harus bisa digabungkan lagi (join) untuk membentuk tabel semula

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Web Hosting